Senin, 13 Oktober 2025, WIB
Breaking News

Senin, 08 Jul 2024, 13:47:41 WIB, 991 View , Kategori : Promosi Daerah

Badan Penghubung Provinsi Sulawesi Barat tak henti-hentinya mempromosikan Seni dan Kebudayaan Daerah Sulawesi Barat, kali ini penampilan Sendratari atau Tari Dramatik asal Suku Mandar Sulawesi Barat berhasil memukau penumpang pesawat, termasuk wisatawan Nusantara dan Mancanegara di Bandara Internasional Soekarno-Hatta. (6/7/2024)

Penampilan ini diutus oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat dalam hal ini Badan Penghubung Prov. Sulawesi Barat di Jakarta sebagai upaya dalam Promosi Kebudayaan Daerah.

Delegasi Provinsi Sulawesi Barat berjumlah 20 orang yang terdiri dari 3 kelompok Penari dengan 3 Tema Sendratari atau Tari Dramatik. Saranyawa merupakan salah satu dari tiga tema Tari Daramatik yang ditampilkan oleh Sanggar Seni Tie-Tie asal Kab. Polewali Mandar, Provinsi Sulawesi Barat.

"Kita diberikan kesempatan oleh pihak Angkasa Pura II Bandara Internasional Soekarno Hatta untuk memperkenalkan Kebudayaan Daerah dan tentunya kita menyambut baik kesempatan ini dengan mengajak para pelaku seni di Kabupaten lain untuk mempromosikan Kebudayaan dan Kesenian Daerah masing-masing"

Jelas Kepala Badan Penghubung Provinsi Sulawesi Barat Hj. Gemilang Sukma Mutiara Maryani,SP.MAP. di Terminal 3 Keberangkatan Bandara Internasional Soekarno Hatta saat mendampingi delegasi Provinsi Sulawesi Barat.

Penulis : Muhammad Firmansyah



Badan Penghubung Sulbar Luncurkan Inovasi Bonect: Jembatan Promosi Potensi Daerah dan Dukungan UMKM
Sabtu, 11 Okt 2025, 16:54:09 WIB, Dibaca : 8 Kali
Kabanhub Sulbar Hadir Virtual dalam Sidang Majelis Pertimbangan Penyelesaian Keuangan Daerah
Selasa, 16 Sep 2025, 15:05:22 WIB, Dibaca : 32 Kali
Rapat Konsultasi Komisi I DPRD dengan Badan Penghubung Sulbar: Bahas Rancangan KUA-PPAS 2026
Sabtu, 16 Agu 2025, 17:46:08 WIB, Dibaca : 878 Kali

Tuliskan Komentar